Diresmikan Gubernur Andi Sudirman, Pesantren Tahfidzul Qur’an Ibrahim Diharapkan Lahirkan Generasi Unggul

    Diresmikan Gubernur Andi Sudirman, Pesantren Tahfidzul Qur’an Ibrahim Diharapkan Lahirkan Generasi Unggul

    SIDRAP - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidzul Qur’an Ibrahim, Kelurahan Uluwale, Kecamatan Watangpulu, Kabupaten Sidrap, Sabtu, 29 Juli 2023.

    Dihadiri Bupati Sidrap Dollah Mando, Forkopimda, Pimpinan Ponpes Ibrahim KM. Dzul Djalali Wal Ikram, S.Ag, Pembina Ponpes Ibrahim Drs. H. M. Diah Ibrahim M.Si,  tokoh masyarakat dan tokoh agama.

    "Alhamdulillah, hari ini meresmikan Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Ibrahim Uluale, Kecamatan Watangpulu, di Kabupaten Sidrap, " kata Andi Sudirman. 

    "Semoga dengan hadirnya Pondok Pesantren ini, dapat menjadi momentum pengembangan generasi muda dan melahirkan sumber daya manusia yang cinta Al Quran, sehingga mampu menciptakan pemimpin dengan moral kepemimpinan yang kuat, " imbuhnya.

    Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti, Andalan sapaan akrap Andi Sudirman Sulaiman mengatakan bahwa pada awal kunjungan ke Ponpes Ibrahim kondisinya area pesantren semakin baik.

    “Alhamdulillah perlahan tapi pasti Ponpes Ibrahim akan berkembang, hal ini terbukti kondisi pesantren jauh lebih baik dibanding sewaktu pertama kali kunjungan. Demikian juga jumlah santri dari tahun ke tahun mulai bertambah”, sebut Andi Sudirman. 

    Pondok Pesantren ini didirikan pada tanggal 11 September 2015 sampai saat ini mempunyai program pendidkan berjenjang Ibtidaiyah, Tsanawiyah, Aliyah serta Tahfidzul Qur'an dengan jumlah santri/santriwati 378 orang. 

    Bupati Sidrap H Dollah Mando mengapresiasi hadirnya Ponpes Tahfidzul Qur’an ditengah terjadinya krisis moral saat ini. Kolaborasi antara orang tua santri/santriwati dan pembina pondok pesantren diharapkan melahirkan generasi unggul berjiwa qur’ani.

    “Perlu diapresiasi dan hendaknya mendapat perhatian semua pihak baik tokoh masyarakat, pembina ponpes, orang tua santri, dan pemerintah guna mengatasi krisis moral saat ini sehingga diperlukan kolaborasi untuk mewujudkan generasi unggul berijwa qur’ani”, jelasnya.

    Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan sepeda pada pengelola ponpes dan peninjauan lokasi peresmian Tahfidzul Qur’an.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Walikota Makassar Beri Kuliah Umum Mahasiswa...

    Artikel Berikutnya

    GPS Kabupaten Sidrap Deklarasi Dukung Ganjar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna

    Ikuti Kami